|
Kelebihan dan Kekurangan Cincin Perak
1. Kelebihan
Harga
Kebanyakan orang dalalam menentukan pilihannya yang utama adalah harga. Berbicara soal harga, cincin perak dengan bahan utama perak/silver tentu memiliki harga yang relative bersahabat dibanding dengan bahan yang lain, sebut saja emas, palladium, titanium, dll.
Hal ini bisa membantu bagi seseorang yang sedang memiliki budget minim untuk tetap menggunakan cincin perak sebagai hadiah untuk orang tersayang, atau untuk mempercantik diri.. Selain dari pada itu, seseorang yang memilih cincin berbahan logam perak hanya mereka gunakan dalam jangka waktu sementara, karena jika biasanya jika untuk cincin yang tahan lama bukan yang berbahan perak bahannya.
Desain
Berbicara soal desain, cincin yang berbahan perak cocok sekali diaplikasikan untuk berbagai macam bentuk, pasalnya perak memiliki tekstur yang lunak sehinggan memudahkan sipengerajin dalam membentuk cincin sesuai selera customer. Jika anda menginginkan pola/bentuk cincin yang lumayan rumit dan berbeda dari yang lainnya, perak adalah pilihan yang tepat.
2. Kekurangan
Ketahanan Cincin
Memang harga mempengaruhi kualitas itu benar adanya, ngomongin masalah ketahanan logam perak, karena tekstur dari logam perak yang begitu lunak jadi sangat tidak cocok untuk pengguna yang memiliki pekerjaan dengan tekananan tinggi terhadap cincin perak tersebut, akibatnya bentuk dan ukurannya pun bisa berubah.
Selain dari pada itu, logam perak memiliki persentase yang tinggi dibanding logam lain dari segi pemudaran. Memang pada dasarnya, seiring pemakaian cincin kawin dan apapun itu jenis logamnya entah itu emas, platinum, atau palladium, pasti bakalan memudar. Tetapi untuk logam perak ini proses pemudarannya terjadi lebih cepat dibandingkan dengan logam yang lainnya.
Ketahanan Lapisan Cincin
Berbicara soal lapisan cincin, cincin perak ini sangat cocok dengan jenis lapisan apapun, baik itu high polish (lapisan yang pekat) maupun soft polish (lapisan yang halus). Tetapi yang perlu diingat, lapisan cincin ini tidaklah kuat, dengan pemakaian sehari-hari, hindarkan dari goresan-goresan benda tajam yang dapat mengenai cincin, karena dapat meninggalkan bekas dicincin tersebut.